Cash Market Terpercaya – Walaupun laju Tottenham Hotspur di musim yang baru ini sangatlah mengagumkan, namun pelatihnya Mauricio Pochettino masih enggan untuk membahas masalah juara.
Dari 20 kontestan yang berlaga di pentas Liga Inggris musim ini, Tottenham Hotspur asuhan Mauricio Pochettino adalah satu-satunya tim yang belum pernah menelan hasil kekalahan.
Saat ini Tottenham Hotspur berada di posisi dua dalam klasemen sementara dengan koleksi 17 poin hasil tujuh kali main. The Lilywhites hanya terpaut satu angka dari Manchester City yang duduk diatasnya.
Di rentang tersebut, Tottenham Hotspur berhasil meraih hasil yang cukup oke saat menghadapi tim berat seperti menahan imbang Liverpool 1-1 serta mengalahkan Manchester City 2-0 di laga terakhir sebelum memasuki laga internasional.
Atas kinerja Tottenham Hotspur yang sangat mengesankan membuat The Lilywhites dikategorikan sebagai pesaing berat bagi tim rival seperti Manchester United, Manchester City, Chelsea, Arsenal dan Liverpool dalam perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini.
Tottenham Hotspur memang tidak bisa dikesampingkan begitu saja setelah melihat perjuangan mereka untuk merebut titel juara dan bersaing keras dengan Leicester City pada musim lalu. Sayang di beberapa laga terakhir mereka meraih hasil negatif sehingga gelar juara jatuh ke tangan The Foxes.
“Penampilan tim pada musim yang baru ini cukuplah bagus dan sangat memuaskan diriku, namun kalau berbicara masalah perebutan gelar juara, ini bukan waktu yang tepat.” kata Mauricio Pochettino.
“Laga baru berjalan sekian dikit dan kita masih harus menjalani banyak tantangan di depan, yang kami fokuskan saat ini bukan berpikir untuk merebut juara, namun untuk mempertahankan performa kami dengan baik, well, kami memang bisa menahan lawan-lawan kuat, namun ini bukan patokan untuk juara.” lanjutnya.
“Kami tengah berada dalam moment yang bagus, saya berharap performa kami seperti mengalahkan Manchester City akan terus menyertai tim kami, mengenai peluang juara, kita lihat saja di akhir musim ini.” tutup Mauricio Pochettino.
Pada akhir minggu ini atas Sabtu malam (15/10/16), Tottenham Hotspur akan melawat ke markas West Bromwich Albion dalam lanjutan Liga Inggris. (AK)